AGAM - Untuk membantu perekonomian masyarakat dimasa Pandemi covid-19 Dinas PMPTSP Naker Kabupaten Agam, berikan bantuan mesin jahit sebanyak 20 unit ke anggota kelompok menjahit di Ampu, Nagari Lubuk Basung, Kecamatan Lubuk Basung, Minggu, (20/12/2020).
Kepala dinas PMPTSP kabupaten Agam, Retmiwati mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan program Jaring Pengaman Sosial Direktorat Pengembangan dan Perluasan Kesempatan Kerja Kementrian Tenaga Kerja RI.
Baca juga:
Immanuel Macron VS Politisi Indonesia
|
“Bantuan 20 mesin jahit untuk masyarakat ini dalam upaya mendorong tumbuh kembangnya perindustrian supaya bisa menopang pertumbuhan ekonomi berbasis masyarakat." jelasnya.
Retmiwati menegaskan agar tidak menjual semua mesin atau peralatan dan memindah tangankan ke pihak lain, dengan adanya bantuan mesin jahit ini dapat membantu perekonomian masyarakat dimasa Pandemi.
“Kita akan memonitoring dan mengevaluasi terhadap bantuan yang diberikan ini.” pungkasnya.