Elum Nur Risman Kafilah asal Agam Sudah Kantongi 10 Tropi

    Elum Nur Risman Kafilah asal Agam Sudah Kantongi 10 Tropi

    Agam, Indonesiasatu, - Elum Nur Risman (26) kafilah asal Agam, tampil di Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) sejak 2005, sudah mengantongi 10 tropi bergengsi.

    Teranyar, qoriah yang juga perawat ini bakal tampil pada laga final MTQ tingkat internasional pada 9 Mei 2021 mendatang.

    Selain itu, Elum juga memiliki sejumlah murid yang bertabur prestasi, salah satunya peraih Juara II, MTQ tingkat Kabupaten Agam yang digelar di Palembayan.

    “Pertama kali Elum ikut MTQ pada tahun 2005 cabang Hifzil Qur’an 1 Juz Tilawah tingkat Provinsi Sumbar, Alhamdulillah dapat juara II, ” ucapnya, Kamis, (29/4/2021).

    Selang tiga tahun, Elum juga mewakili Sumatera Barat pada ajang MTQ tingkat nasional di Banten pada cabang yang sama.

    “Namun tidak dapat tropi, lalu di 2009 ikut lagi MTQ tingkat provinsi sumbar juga cabang yang sama, Alhamdulillah juara 1, ” sebut Elum.

    Pada tahun 2009, Elum juga mengikuti MTQ tingkat nasional di Jakarta  dicabang yang sama. Namun, sepertinya perempuan bersahaja ini masih belum bisa membawa pulang tropi.

    “2010 juga ikut MTQ nasional di Bengkulu, cabangnya masih Hifzil Qur’an 1 Juz Tilawah, ” katanya. 

    Pada MTQ tingkat provinsi 2013. Kali ini, dirinya turun di cabang tilawah remaja.

    “Di tahun yang sama, Elum kembali mewakili Sumbar di MTQ nasional di Bangka Belitung, tapi masih belum bawa tropi, ” kenangnya.

    Dirinya terus meningkatkan kemampuan. Alhasil, di MTQ tingkat nasional di Batam tahun 2014, dirinya berhasil meraih juara I cabang Syarhil Qur’an.

    “Kemudian juara 2 MTQ tingkat Sumatera Barat tahun 2019 cabang qiraat muratal dewasa, ” ucapnya.(*)

    Zul Abrar

    Zul Abrar

    Artikel Sebelumnya

    Andri Warman Resmikan Mushala Asyifa di...

    Artikel Berikutnya

    Hendrizal Sampaikan Rekomendasi DPRD Agam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami