Jelang Ramadhan Kebutuhan Daging Segar di Lubukbasung Meningkat

    Jelang  Ramadhan Kebutuhan Daging Segar di Lubukbasung Meningkat
    Erik (25) pedagang daging segar di Simpang Sport Center Lubukbasung

    Agama, -  Kebutuhan daging segar melonjak menjelang bulan suci Ramadhan 1442H dari hari biasanya untuk kebutuhan menyambut bulan puasa di Lubukbasung,   Kabupaten Agam. 

    Beda dengan hari biasa,   saat ini pedagang daging segar bisa bernafas lega untuk penghasilannya untuk kebutuhan daging segar pada masyarakat Lubukbasung Senin  (12/4/2021).

    Erik (25), pedagang daging di kios Simpang Sport Center, Pulai MatoAia,   Lubukbasung membenarkan hal lonjakan kebutuhan daging segar menjelang bulan suci Ramadhan 1442H, pada hari ini bisa memotong 2 ekor sapi untuk kebutuhan daging segarasyarakat pada bulan Ramadhan. 

    "Saat ini kami sudah memotong 2 ekor sapi untuk kebutuhan masyarakat di Lubukbasung", katanya. 

    Seperti biasanya pedagang daging segar dihari biasa mematok harga daging segar seharga 120 ribu/kg, hingga hari ini Erik terpaksa mematok harga 140 ribu/kg, disebabkan oleh mahalnya harga sapi menjelang bulan Ramadhan. 

    "Hari ini harga daging segar kami patok 140 ribu/kg, sedangkan hari biasa harga daging normal kami biasa menjual seharga 110-120 ribu/kg", ungkapnya pada media.

    Menurut pantauan media indonesiasatu.co.id dilapangan, naiknya harga daging di Lubukbasung disebabkan  karena tingginya permintaan masyarakat untuk kebutuhan hari pertama menunaikan puasa tua/hari pertama puasa serta naiknya harga sapi menjelang bulan puasa.(zul) 

    Zul Abrar

    Zul Abrar

    Artikel Sebelumnya

    Sambut Ramadhan 1442 H, Kamenag Agam Edy...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Nagari Garagahan Adakan Pelatihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami